Pages

Labels

Footer Widget 1

MITRA RENGGANIS

PERBAIKAN

Labels

Footer Widget 2

PROFIL RENGGANIS

“Rengganis Indonesia ” adalah satuan organisasi sosial, lingkungan hidup, pertanian dan pendidikan yang berbasis : profesi, aspirasi, organisasi kemasyarakatan/LSM, Organisasi ini dikekola secara Professional, Mandiri dan Transparan.

Minggu, 14 Agustus 2011

UPACARA RENUNGAN DAN ULANG JANJI HARI JADI PRAMUKA KE-50 TAHUN

Dalam rangka memperingati Hari Pramuka dan 50 Tahun Gerakan Pramuka Satuan Komunitas Pramuka Rengganis Cabang Jember telah melaksanakan Upacara Renungan dan Ulang Janji  yaitu upacara yang dilakukan dengan renungan serta pengucapan ulang janji (Trisatya) bagi Pramuka Penegak, Pandega dan Anggota Dewasa. tepatnya hari Sabtu tanggal 13 agustus 2011 pukul 20.00 s.d 21.45 WIB bertempat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) SMP Negeri 2 Balung yang diikuti 129 peserta terdiri dari beberapa gudep dan satuan yaitu : Satuan Komunitas Rengganis, Saka Bhayangkara Balung, Saka Bhayangkara Wuluhan, Saka Wira Kartika Wuluhan, SMAN Balung, SMAN Rambipuji, SMA Baitul Arqom Balung, SMK Teknologi Balung, SMK Diponegoro Wuluhan, dan Gudep Perti STAIN Jember.Rangkaian Kegiatan kegiatan dimulai Sabtu, pukul 17.00 WIB hingga hari minggu pukul 06.00 WIB  Kegiatannya buka bersama, upacara renungan dan ulang janji dan sahur bersama. Upacara Renungan terlaksana dengan baik dipimpin Presiden Komunitas Rengganis M.A.Ghofur D, MT. Pembina menekankan pentingnya menjadikan persaudaran sebagai ujung tombak pengkaderan dan tingkatkan peran pramuka pada masyarakat untuk kemajuan bangsa, negara dan agama. Selain kegiatan tersebut Gerakan Pramuka Kwarcab Jember hari berikutnya 15 Agustus 2011 memperingati Upacara HUT Pramuka di Alun-Alun Kota Jember.

0 komentar:

Posting Komentar